ESDM Pastikan Realisasi Lifting Minyak Meleset dari Target
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) memastikan realisasi lifting minyak bumi tahun ini tidak mencapai target yang telah ditetapkan. Beda dengan minyak, realisasi lifting gas diprediksi sesuai target.
Merujuk data yang disampaikan SKK Migas, realisasi lifting minyak hingga Oktober 2023 hanya mencapai 604,3 million barrel oil per day (MBOPD), atau 91,6% dari target lifting dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2023 yang sebesar 660 MBOPD.
