Ford dan SK Korsel Kongsi Bikin Usaha Patungan Pabrik Baterai EV di Amerika Serikat
KONTAN.CO.ID - Ford Motor Co dan pembuat baterai Korea Selatan yakni SK On Co beserta anak perusahaannya, telah menyelesaikan pendirian usaha patungan pada Hari Kamis (14/7). Entitas anyar tersebut akan membangun dan mengoperasikan fasilitas produksi baterai di Amerika Serikat (AS).
Perusahaan patungan itu bernama BlueOval SK LLC. Ford akan memberikan kontribusi hingga US$ 6,6 miliar modal untuk BlueOval SK selama periode lima tahun yang berakhir pada 2026. "Akan mendirikan pabrik baterai untuk kendaraan listrik (EV) di Tennessee dan dua fasilitas lainnya di Kentucky," kata Ford dalam pengajuan peraturan.
