Gawat! Koperasi Indosurya Menunda Pencairan Simpanan Anggota
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Koperasi Indosurya terantuk masalah. Koperasi simpan pinjam ini sedang mengalami penarikan dana besar-besaran (rush) dari para anggotanya.
KONTAN mendapatkan surat manajemen Koperasi Indosurya yang ditujukan ke para anggotanya. Dalam surat itu menyebutkan, likuiditas koperasi ini mendapat gangguan. Dan celakanya banyak anggota yang memiliki simpanan berjangka meminta pencairan.
