GoTo Dipastikan Akan Ambil Bagian dalam Rights Issue Matahari Putra Prima (MPPA)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Grup GoTo, perusahaan teknologi hasil merger antara Gojek dan Tokopedia, dipastikan akan mengambil bagian dalam penerbitan saham baru alias rights issue PT Matahari Putra Prima Tbk (MPPA).
Dalam aksi penambahan modal pengelola jaringan Hypermart tersebut, pemegang saham utama MPPA, PT Multipolar Tbk (MLPL), juga akan berpartisipasi.
