Harga CPO dalam Tekanan, Program Biodiesel Jadi Tumpuan Harapan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten perkebunan dan pengolahan kelapa sawit dihantui sejumlah tantangan pada tahun depan. Pasokan dan permintaan yang tidak seimbang berpeluang menekan harga crude palm oil (CPO).
Laporan terbaru Fitch Ratings menuturkan, rata-rata harga crude palm oil (CPO) pada 2021 berpotensi lebih rendah dari tahun ini. Penyebabnya ialah output yang lebih tinggi dan penurunan konsumsi biodiesel di Indonesia. Meski demikian, sejumlah emiten CPO sudah bersiap mengatur strategi untuk tahun depan.
