Harga Emas dan Logam Mulia Lainnya Rontok Tersengat Optimisme Pemulihan Ekonomi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Optimisme pemulihan ekonomi di Amerika Serikat (AS) merontokkan harga emas dan logam mulia lainnya. Analis memperkirakan, harga komoditas yang sering menjadi aset safe haven ini masih berpotensi terkoreksi lagi.
Akhir pekan lalu (8/1), harga emas kontrak pengiriman Februari 2021 di Commodity Exchange sempat turun 4,09% ke US$ 1.835,40 per ons troi. Senin (11/1), per pukul 20.47 WIB, harga emas naik 0,03% jadi US$ 1.835,90 per ons troi.
