Harga Migas Naik Tajam Tapi Kinerja Laba Chevron di Bawah Perkiraan Wall Street
KONTAN.CO.ID - HOUSTON. Chevron Corp melaporkan perolehan laba kuartal IV yang meleset dari rata-rata perkiraan Wall Street. Padahal, pada periode tersebut harga minyak dan gas (migas) naik tajam.
Laba yang disesuaikan Chevron sebesar US$ 5,1 miliar atau US$ 2,65 per saham pada kuartal IV. Laba itu adalah keuntungan dari pemompaan minyak yang melonjak sekitar lima kali lipat dari hasil depresi pandemi tahun lalu.
