Hilirisasi Baterai Kendaraan Listrik Jadi Harapan Baru Emiten Logam Industri
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah emiten mulai mengerjakan proyek hilirisasi nikel menjadi baterai bagi kendaraan listrik. Ke depan, pengembangan baterai ini akan memoles kinerja.
Analis BRI Danareksa Sekuritas Hasan Barakwan menilai, transisi energi hijau menjadi katalis positif. "Indonesia di posisi tepat mendapatkan keuntungan dari transisi menuju net-zero emission, mengingat cadangan nikel dan tembaga domestik melimpah," kata dia.
