Hilirisasi Bertaji

Senin, 26 Desember 2022 | 08:00 WIB
Hilirisasi Bertaji
[]
Reporter: Titis Nurdiana | Editor: Fahriyadi .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tahun 2022 tinggal dalam hitungan jari. Banyak sinyal yang ditebar pemerintah untuk kita semua, mulai dari 'hantu' ketidakpastian akibat resesi global dan ancaman Covid, kenaikan suku bunga, target ikut sulih ke energi hijau. program hilirisasi mineral.

Pemerintah nampak tak gentar dengan itu. Presiden Joko Widodo bahkan mengomandani sendiri target itu. Kekalahan dari Uni Eropa yang menggugat kebijakan pelarangan ekspor bijih nikel ke WTO,  tak menghentikan keputusan Presiden Jokowi untuk tetap melarang ekspor nikel. Bahkan, pelarangan ekspor juga meluas yakni bauksit mulai Juni 2023, menyusul tembaga dan timah.

Tak satupun bisa membantah, ekspor barang jadi memiliki manfaat berlipat ketimbang ekspor mineral mentah. Dalam catatan Kementerian Perindustrian, kontribusi ekspor bijih nikel Rp 15 triliun setahun. Dengan pengolahan, ekspor nikel melejit hingga Rp 360 triliun.

Indonesia memang harus memulai hilirisasi, jangan menundanya. Lantaran dalam 25 tahun terakhir, ekspor kita 'terjebak' pada produk  mengolah sumber daya alam sederhana serta pertanian, miskin produk jadi dengan kompleksitas tinggi.

Indeks Kompleksitas Ekonomi (IKE) Growth Lab, Harvard Kennedy School membeberkan itu. Dari 133 negara yang menjadi objek penelitian, peringkat kita hanya di 67. Bandingkan dengan India dan Vietnam yang jadi peers kita.

Selama 25 tahun terakhir sejak 1995, mereka terus naik peringkat. India naik 14 tangga menjadi peringkat 46. Sementara Vietnam yang sejak 1995 hingga 2010, tak pernah unggul dari Indonesia, pada tahun 2020 telah di peringkat ke-52. Menyalip Indonesia dengan ekspor elektronik, sampai tekstil.

IKE adalah pengukuran berdasarkan keragaman dan kompleksitas produk ekspor sebuah negara. Negara dengan nilai indeks tinggi berarti memiliki kemampuan mumpuni dalam menghasilkan produk yang beragam dan rumit. Catatan Growth Lab, negara-negara dengan ekspor barang-barang yang kompleks, tumbuh  lebih cepat. Tak hanya ekonomi yang tumbuh cepat, tingkat edukasi hingga kualitas manusia yang mumpuni juga berkembang cepat.

Kita memang jauh tertinggal, harus ngebut mewujudkan mimpi jadi negara industri. Transisi industri di tengah kemajuan teknologi bisa membantu percepatan aneka program hilirisasi. Namun, kebijakan itu harus disiapkan menyeluruh, melibatkan semua stake holder agar tak cuma bertaji di atas kertas.           

Bagikan

Berita Terbaru

Bank Indonesia Menahan BI Rate di Angka 4,75% pada November 2025
| Rabu, 19 November 2025 | 15:26 WIB

Bank Indonesia Menahan BI Rate di Angka 4,75% pada November 2025

Bank Indonesia (BI) memutuskan untuk mempertahankan suku bunga acuan atau BI-Rate di level 4,75% dalam Rapat Dewan Gubernur 18-19 November 2025.

Mitra Investindo (MITI) Raih Dana Rp 60 Miliar dari Private Placement
| Rabu, 19 November 2025 | 11:07 WIB

Mitra Investindo (MITI) Raih Dana Rp 60 Miliar dari Private Placement

Dana dari hasil private placement  akan digunakan PT Mitra Investindo Tbk (MITI) untuk pengembangan usaha perseroan ini dan grup usaha.

Rukun Raharja (RAJA) Dirikan Anak Usaha Bidang Jasa Angkutan Laut
| Rabu, 19 November 2025 | 11:02 WIB

Rukun Raharja (RAJA) Dirikan Anak Usaha Bidang Jasa Angkutan Laut

Di entitas baru tersebut,  PT Rukun Raharja Tbk (RAJA) menggenggam kepemilikan saham sebesar 99,99% atau senilai Rp 57,75 miliar.

Vanguard Group Jadi Salah Satu Aktor Utama di Balik Kenaikan Harga Saham DSSA
| Rabu, 19 November 2025 | 09:59 WIB

Vanguard Group Jadi Salah Satu Aktor Utama di Balik Kenaikan Harga Saham DSSA

DSSA makin terlihat oleh manajer investasi global usai masuk ke MSCI Global Standard Index dan FTSE Global Equity Series.

Saham ASII Dicap Masih Undervalued, JP Morgan Hingga Blackrock Rajin Akumulasi
| Rabu, 19 November 2025 | 09:37 WIB

Saham ASII Dicap Masih Undervalued, JP Morgan Hingga Blackrock Rajin Akumulasi

Selain karena faktor valuasi yang dinilai masih murah, saham ASII jadi incaran asing karena fundamental yang solid.

Berhasil Menjebol Level Psikologis Rp 1.300, Saham AKRA Diproyeksi Masih Bullish
| Rabu, 19 November 2025 | 08:32 WIB

Berhasil Menjebol Level Psikologis Rp 1.300, Saham AKRA Diproyeksi Masih Bullish

Penguatan harga saham AKRA didukung kinerja keuangan yang solid dan pengembangan Java Integrated Industrial & Port Estate (JIIPE).

Menakar Arah Saham PGAS, Antara Tantangan Biaya dan Prospek Pertumbuhan Bisnis
| Rabu, 19 November 2025 | 08:10 WIB

Menakar Arah Saham PGAS, Antara Tantangan Biaya dan Prospek Pertumbuhan Bisnis

Meskipun laba bersih PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) turun, pertumbuhan segmen regasifikasi dan LNG jadi penopang.

Perdana Gapuraprima (GPRA) Andalkan Penjualan Properti Rumah Tapak
| Rabu, 19 November 2025 | 07:45 WIB

Perdana Gapuraprima (GPRA) Andalkan Penjualan Properti Rumah Tapak

Segmen bisnis rumah tapak milik GPRA tercatat menyumbang sekitar 80% terhadap total penjualan perseroan.

Erajaya Swasembada (ERAA) Pacu Prenjualan Gawai di Akhir Tahun
| Rabu, 19 November 2025 | 07:30 WIB

Erajaya Swasembada (ERAA) Pacu Prenjualan Gawai di Akhir Tahun

Manajemen ERAA melihat, secara historis momentum Nataru menjadi salah satu periode penting bagi industri ritel.

Perlu Pemisahan Barang Lokal dan Impor di Platform E-Commerce
| Rabu, 19 November 2025 | 07:20 WIB

Perlu Pemisahan Barang Lokal dan Impor di Platform E-Commerce

Produk-produk lokal tengah menghadapi tantangan banjir produk impor berkualitas baik, namun berharga murah.

INDEKS BERITA

Terpopuler