KONTAN.CO.ID -JAKARTA. PT Hartadinata Abadi Tbk (HRTA) terus memoles bisnis emas. Hartadinata terus menggenjot strategi pengembangan produk dan penetrasi pasar demi mendulang kenaikan pendapatan dan laba pada tahun ini.
Chief Financial Officer PT Hartadinata Abadi Tbk, Deny Ong mengatakan, tahun ini pihaknya membidik pertumbuhan pendapatan sebesar 20% dibandingkan realisasi tahun lalu. "Dari sisi laba, kami berharap bisa mencapai pertumbuhan di kisaran 15%," ungkap dia dalam paparan publik yang berlangsung secara virtual, Senin (16/8).
