ILUSTRASI. Layar menampilkan pergerakan perdagangan saham di gedung Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (23/10/2020). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/wsj.
Reporter: Tedy Gumilar | Editor: Tedy Gumilar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) tampaknya akan terus berlanjut pada perdagangan hari ini (25/11).
Sejumlah indikator teknikal menunjukkan potensi penguatan IHSG. Indikator MACD, stochastic maupun RSI masih menunjukkan sinyal positif.