Indosat (ISAT) Menyiapkan Belanja Modal Rp 10 Triliun untuk Ekspansi Jaringan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Indosat Tbk (ISAT) menyiapkan belanja modal sebesar Rp 10 triliun pada tahun 2022. Belanja modal tersebut lebih besar ketimbang anggaran tahun lalu yang sebesar Rp 8 triliun.
Director & Chief Financial Officer ISAT Nicky Lee Chi Hung mengatakan, capex tersebut akan digunakan untuk memperkuat jaringan. "Fokus utama capex di penguatan jaringan indoor supaya masyarakat merasakan manfaatnya. Ini jadi prioritas utama," ujar Nicky, Selasa (22/2).
