KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Laju inflasi terus menunjukkan tren menurun pada tahun ini. Kondisi tersebut terlihat dari hasil laporan Badan Pusat Statistik (BPS).
Per Juni kemarin, BPS mencatat inflasi secara bulanan sebesar 0,14%, naik dari inflasi bulanan Mei 2023 yang tercatat 0,09%. Atau terjadi kenaikan Indeks Harga Konsumen (IHK) dari 114,84 pada Mei jadi 115,00 pada Juni 2023.
