Investor Strategis Menyerap Surat Utang SRAJ Senilai US$ 125 Juta
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Sejahteraraya Anugrahjaya Tbk (SRAJ) menggeber ekspansi bisnis. Untuk membiayai ekspansi, emiten rumah sakit Mayapada milik taipan Dato Sri Tahir itu bakal menerbitkan surat utang sebesar US$ 125 juta atau sekitar Rp 1,89 triliun.
Surat utang itu akan diserap oleh para investor strategis, yakni perusahaan investasi asal Amerika Serikat (AS) BCCS Maverick (A) I, LP. Nantinya, BCSS Maverick Holdings I, L.P sebagai investor 1 akan menyerap 50% dari jumlah pokok surat utang atau senilai US$ 62,5 juta. Sementara BCSS Maverick Holdings II, L.P, sebagai investor kedua, turut pokok surat utang dengan besaran nilai yang sama.
