Jalan Berliku Mencapai Ambisi Ekonomi Prabowo
KONTAN.CO.ID-JAKARTA. Target tinggi dipasang pemerintahan Prabowo Subianto di akhir masa jabatannya. Pada 2029 mendatang, pertumbuhan ekonomi Indonesia ditargetkan bisa mencapai angka 8%.
Target ini tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) Tahun 2025-2029, sebagaimana Peraturan Presiden Republik Indonesia (RI) Nomor 12 Tahun 2025.
