Jangan Lepas Masker

Jumat, 08 Oktober 2021 | 09:00 WIB
Jangan Lepas Masker
[]
Reporter: Harian Kontan | Editor: Markus Sumartomjon

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kasus Covid-19 di Indonesia menurun dan pengusaha bisa kembali menggerakkan roda bisnisnya. Maklumlah, pada 2020 hingga pertengahan 2021, dunia usaha di Tanah Air terhuyung-huyung dihantam pagebluk Covid-19.

Hingga kemarin (7/10), kasus harian Covid-19 di Indonesia bertambah 1.393 orang. Angka ini jauh menurun ketimbang posisi Juli lalu, yang sempat menembus 50.000 kasus baru dalam sehari.

Keyakinan para pengusaha Indonesia juga menguat, setelah program vaksinasi Covid-19 kian masif. Kesimpulan ini tergambar dalam hasil survei Indeks Keyakinan CEO Indonesia atau Indonesia CEO Confidence Index (ICCI) kuartal IV-2021.

Optimisme para chief executive officer (CEO) menanjak ke jalur optimisme dengan skor 3,83. Ini adalah rekor tertinggi sepanjang sejarah, atau sejak ICCI dirilis April 2017 (sebelumnya bernama KONTAN CEO Confidence Index atau KCCI).

ICCI adalah hasil survei terhadap 40 direktur utama maupun CEO perusahaan terkemuka Indonesia dan mewakili sejumlah bidang usaha.

Keyakinan para pengusaha sejalan dengan kebijakan pemerintah yang kembali melonggarkan pembatasan sosial (PPKM). Misalnya, mulai 14 Oktober nanti pemerintah membuka pintu masuk Bali kepada warga dari lima negara, yakni Tiongkok, Jepang, Korea Selatan, Uni Emirat Arab dan Selandia Baru.

Sebelum itu, pemerintah melonggarkan pusat belanja dan membuka bioskop. Aktivitas bisnis ritel kembali berdenyut dan berpeluang menggerakkan roda perekonomian serta daya beli masyarakat.

Di saat yang sama, kegiatan pembelajaran tatap muka di sekolah mulai bergulir secara terbatas.

Meski aktivitas ekonomi, sosial dan pendidikan kembali dibuka, masyarakat Indonesia tetap harus waspada tingkat tinggi terhadap penyebaran Covid-19. Justru dengan masifnya mobilitas masyarakat, ancaman gelombang ketiga wabah Covid-19 bisa menjadi kenyataan.

Lihat saja negara tetangga, Singapura, saat ini berjuang mengatasi lonjakan kasus Covid-19 yang terus menyundul rekor baru, yakni di atas 3.000 kasus per hari.

Maka itu, mutlak bagi setiap kita, masyarakat Indonesia, untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan 5M. Jangan lepas masker saat beraktivitas dan berinteraksi dengan orang lain.

Pemerintah harus sigap, tutup rapat-rapat dulu pintu kedatangan warga dari negara yang masih rentan kasus Covid-19. Tentu kita tidak ingin gelombang ketiga wabah Covid-19 menghantam Indonesia.     

Bagikan

Berita Terbaru

Efek Musiman Mendongkrak Likuiditas dan Kredit
| Sabtu, 24 Januari 2026 | 11:11 WIB

Efek Musiman Mendongkrak Likuiditas dan Kredit

Penguatan dinilai lebih banyak dipengaruhi faktor musiman.                                                 

Cashback Bikin Kaget, Coretax Ubah Peta Pajak
| Sabtu, 24 Januari 2026 | 11:09 WIB

Cashback Bikin Kaget, Coretax Ubah Peta Pajak

Coretax berlaku, warganet gelisah masih kurang bayar pajak gara-gara menerima cashback.                    

Bangkitnya Investasi Reksadana Syariah di Indonesia
| Sabtu, 24 Januari 2026 | 09:33 WIB

Bangkitnya Investasi Reksadana Syariah di Indonesia

Reksadana syariah mengikuti prinsip Islam, yaitu menghindari riba gharar dan maysir dengan fokus pada aset halal seperti sukuk dan saham syariah. 

Rama Indonesia Ingin Akuisisi 59,24% Saham Dua Putra Utama Makmur (DPUM)
| Sabtu, 24 Januari 2026 | 08:17 WIB

Rama Indonesia Ingin Akuisisi 59,24% Saham Dua Putra Utama Makmur (DPUM)

Pada 22 Januari 2026, Rama Indonesia berencana mengakuisisi 59,24% saham PT Dua Putra Utama Makmur Tbk (DPUM) dari modal disetor dan ditempatkan.

Erajaya Swasembada (ERAA) Siapkan Dana Rp 150 Miliar untuk Buyback Saham
| Sabtu, 24 Januari 2026 | 08:09 WIB

Erajaya Swasembada (ERAA) Siapkan Dana Rp 150 Miliar untuk Buyback Saham

Jumlah saham yang akan dibeli kembali tidak akan melebihi 20% dari modal disetor dan paling sedikit saham yang beredar 7,5% dari modal disetor. ​

Pelemahan Rupiah Ikut Memicu IHSG Terkoreksi 1,37% Dalam Sepekan
| Sabtu, 24 Januari 2026 | 08:02 WIB

Pelemahan Rupiah Ikut Memicu IHSG Terkoreksi 1,37% Dalam Sepekan

Pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS), jadi salah satu penahan kinerja IHSG di sepanjang pekan ini. ​

Bayang-Bayang Bubble di Saham Teknologi
| Sabtu, 24 Januari 2026 | 07:53 WIB

Bayang-Bayang Bubble di Saham Teknologi

Kinerja saham masih loyo di awal tahun 2026, emiten teknologi dibayangi bubble kecerdasan buatan (AI)

Harga Emas Terus Mencetak Rekor Tertinggi, Peluang Investasi Emas Masih Terbuka
| Sabtu, 24 Januari 2026 | 07:30 WIB

Harga Emas Terus Mencetak Rekor Tertinggi, Peluang Investasi Emas Masih Terbuka

Kondisi geopolitik yang panas dingin membuat harga emas diprediksi bakal terus menanjak di tahun 2026.

Menghadirkan Politik Ekonomi Resilensi
| Sabtu, 24 Januari 2026 | 07:00 WIB

Menghadirkan Politik Ekonomi Resilensi

Ekonomi resiliensi diperlukan saat ini untuk bisa melindungi rakyat kebanyakan dari tekanan ekonomi.​

Menunggu Bunga Layu
| Sabtu, 24 Januari 2026 | 07:00 WIB

Menunggu Bunga Layu

Otoritas perlu lebih galak memastikan efisiensi perbankan diteruskan kepada konsumen dalam bentuk bunga kredit yang rendah.

INDEKS BERITA