Jangan Lepas Masker

Jumat, 08 Oktober 2021 | 09:00 WIB
Jangan Lepas Masker
[]
Reporter: Harian Kontan | Editor: Markus Sumartomjon

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kasus Covid-19 di Indonesia menurun dan pengusaha bisa kembali menggerakkan roda bisnisnya. Maklumlah, pada 2020 hingga pertengahan 2021, dunia usaha di Tanah Air terhuyung-huyung dihantam pagebluk Covid-19.

Hingga kemarin (7/10), kasus harian Covid-19 di Indonesia bertambah 1.393 orang. Angka ini jauh menurun ketimbang posisi Juli lalu, yang sempat menembus 50.000 kasus baru dalam sehari.

Keyakinan para pengusaha Indonesia juga menguat, setelah program vaksinasi Covid-19 kian masif. Kesimpulan ini tergambar dalam hasil survei Indeks Keyakinan CEO Indonesia atau Indonesia CEO Confidence Index (ICCI) kuartal IV-2021.

Optimisme para chief executive officer (CEO) menanjak ke jalur optimisme dengan skor 3,83. Ini adalah rekor tertinggi sepanjang sejarah, atau sejak ICCI dirilis April 2017 (sebelumnya bernama KONTAN CEO Confidence Index atau KCCI).

ICCI adalah hasil survei terhadap 40 direktur utama maupun CEO perusahaan terkemuka Indonesia dan mewakili sejumlah bidang usaha.

Keyakinan para pengusaha sejalan dengan kebijakan pemerintah yang kembali melonggarkan pembatasan sosial (PPKM). Misalnya, mulai 14 Oktober nanti pemerintah membuka pintu masuk Bali kepada warga dari lima negara, yakni Tiongkok, Jepang, Korea Selatan, Uni Emirat Arab dan Selandia Baru.

Sebelum itu, pemerintah melonggarkan pusat belanja dan membuka bioskop. Aktivitas bisnis ritel kembali berdenyut dan berpeluang menggerakkan roda perekonomian serta daya beli masyarakat.

Di saat yang sama, kegiatan pembelajaran tatap muka di sekolah mulai bergulir secara terbatas.

Meski aktivitas ekonomi, sosial dan pendidikan kembali dibuka, masyarakat Indonesia tetap harus waspada tingkat tinggi terhadap penyebaran Covid-19. Justru dengan masifnya mobilitas masyarakat, ancaman gelombang ketiga wabah Covid-19 bisa menjadi kenyataan.

Lihat saja negara tetangga, Singapura, saat ini berjuang mengatasi lonjakan kasus Covid-19 yang terus menyundul rekor baru, yakni di atas 3.000 kasus per hari.

Maka itu, mutlak bagi setiap kita, masyarakat Indonesia, untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan 5M. Jangan lepas masker saat beraktivitas dan berinteraksi dengan orang lain.

Pemerintah harus sigap, tutup rapat-rapat dulu pintu kedatangan warga dari negara yang masih rentan kasus Covid-19. Tentu kita tidak ingin gelombang ketiga wabah Covid-19 menghantam Indonesia.     

Bagikan

Berita Terbaru

Bupati Pati dan Bupati Madiun Terseret Kasus Korupsi
| Rabu, 21 Januari 2026 | 05:20 WIB

Bupati Pati dan Bupati Madiun Terseret Kasus Korupsi

Kedua pejabat daerah tersebut terjaring operasi tangkap tangan alias OTT yang dilakukan lembaga anti rasuah ini di awal pekan ini. 

Izin 28 Perusahaan Dicabut Imbas Bencana Sumatra
| Rabu, 21 Januari 2026 | 05:00 WIB

Izin 28 Perusahaan Dicabut Imbas Bencana Sumatra

Pencabutan izin usaha perusahaan yang merusak lingkungan bisa mengancam kelangsungan usaha dan harga saham bagi emiten yang terdampak.

IHSG Terancam Koreksi Hari Ini (21/1), Intip Peluang di Sejumlah Saham
| Rabu, 21 Januari 2026 | 04:45 WIB

IHSG Terancam Koreksi Hari Ini (21/1), Intip Peluang di Sejumlah Saham

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik tipis 0,01% menjadi 9.134,70 pada Selasa (20/1) setelah sempat mencatat all time high baru di angka 9.174.

OJK Siapkan Jurus Gugat PUJK Nakal
| Rabu, 21 Januari 2026 | 04:40 WIB

OJK Siapkan Jurus Gugat PUJK Nakal

Membeli produk keuangan pekan lalu ternyata belum tentu aman. OJK punya senjata baru untuk melindungi Anda, bahkan bisa menggugat langsung. 

Asuransi Umum Mulai Mendulang Laba
| Rabu, 21 Januari 2026 | 04:30 WIB

Asuransi Umum Mulai Mendulang Laba

Industri asuransi umum cetak laba Rp 16,9 triliun hingga November 2025. Temukan strategi jitu di balik kebangkitan profitabilitas mereka!

Fokus ke Bisnis Inti, Adhi Karya (ADHI) Bidik Kontrak Baru Rp 23,8 Triliun Tahun Ini
| Rabu, 21 Januari 2026 | 04:19 WIB

Fokus ke Bisnis Inti, Adhi Karya (ADHI) Bidik Kontrak Baru Rp 23,8 Triliun Tahun Ini

ADHI menargetkan kontrak baru 2026 dengan fokus utama masih pada lini bisnis engineering dan konstruksi.

Meredefinisi Kredit Usaha Rakyat
| Rabu, 21 Januari 2026 | 04:18 WIB

Meredefinisi Kredit Usaha Rakyat

Kredit usaha rakyat (KUR) perlu diarahkan pada cluster farming, kemitraan dengan industri dan pembiayaan rantai nilai.

Menyeruput Cuan dari Ekspansi Gerai FORE Coffee (FORE) Tahun Ini
| Rabu, 21 Januari 2026 | 04:11 WIB

Menyeruput Cuan dari Ekspansi Gerai FORE Coffee (FORE) Tahun Ini

PT Fore Kopi Indonesia Tbk (FORE) menargetkan pembukaan lebih dari 60 kedai kopi di sepanjang tahun ini.

Prospek Emiten RS Bakal Semakin Sehat Tahun Ini, Pilih Saham MIKA, HEAL atau SILO?
| Selasa, 20 Januari 2026 | 09:45 WIB

Prospek Emiten RS Bakal Semakin Sehat Tahun Ini, Pilih Saham MIKA, HEAL atau SILO?

Dominasi segmen pasien swasta yang memiliki margin lebih bagus diprediksi akan berlanjut tahun 2026.

Faktor Fundamental Memacu Laju Indeks Sektoral
| Selasa, 20 Januari 2026 | 08:38 WIB

Faktor Fundamental Memacu Laju Indeks Sektoral

Indeks sektoral saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat kinerja apik di sepanjang tahun 2026 berjalan.

INDEKS BERITA