Jejak Eksploitasi Tsinghan Group di Bumi Nikel Morowali (Bagian 1)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kebakaran yang terjadi di pabrik pemurnian (smelter) nikel milik PT Indonesia Tsingshan Stainless Steel (ITSS), membawa kembali perhatian publik terhadap pengelolaan kawasan industri berbasis nikel di bumi Morowali, Sulawesi Tengah. Di kawasan yang dikelola oleh PT Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) inilah, pabrik ITSS yang dikendalikan oleh Tsingshan Holding Group Company Limited tersebut bercokol.
Bukan sembarang kawasan, IMIP merupakan kawasan industri prioritas dan juga salah satu proyek strategis nasional (PSN). Rujukannya adalah Peraturan Menteri Perekonomian No. 9 Tahun 2022.
