KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Belum ada seminggu di tahun baru, kita sudah dihadiahi kado buruk kasus korupsi. Kali ini menjerat Wali Kota Bekasi Rachmat Effendi.
Ia terkena operasi tangkap tangan (OTT) oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Bekasi, Jawa Barat, Rabu (5/1) siang, karena tersandung dugaan kasus pembebasan lahan dan lelang jabatan di lingkungan Kota Bekasi, Jawa Barat.
