KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah berupaya mendorong pelaku usaha kecil untuk merambah pemasaran secara digital. Target pemerintah sebanyak 30 juta pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) masuk dalam ekosistem digital hingga tahun 2024 mendatang.
Staf Khusus Menteri Koperasi dan UKM Bidang Pemberdayaan Ekonomi Kreatif Fiki Satari menjelaskan, saat ini jumlah UMKM Indonesia yang sudah onboarding di ekosistem digital baru mencapai 19% atau sekitar 12 juta UMKM. Jumlah UKM yang masuk ranah digital ini relatif meningkat jika dibanding tahun 2020 lalu yang masih di angka 13% atau sekitar 8 juta UMKM.
