Kepemilikan Asing atas Treasury Per Oktober Mencapai Rekor Tertinggi

Kamis, 16 Desember 2021 | 09:07 WIB
Kepemilikan Asing atas Treasury Per Oktober Mencapai Rekor Tertinggi
[ILUSTRASI. Charging Bull di kawasan Manhattan, New York City, New York, AS, 16 Januari 2019. REUTERS/Carlo Allegri]
Reporter: Sumber: Reuters | Editor: Thomas Hadiwinata

KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Kepemilikan asing atas surat utang pemerintah Amerika Serikat (treasuries) naik ke rekor tertinggi untuk bulan Oktober. Mengutip data dari Kementerian Keuangan Amerika Serikat (AS), kepemilikan Jepang dan China memimpin penguatan itu.

Kepemilikan asing treasuries terbesar mencapai US$7,648 triliun per Oktober, yang merupakan puncak sepanjang masa, dibandingkan dengan nilai di bulan sebelumnya, yaitu US$ 7,549 triliun.

Kenaikan hingga titik tertinggi itu menunjukkan berlanjutnya selera terhadap treasuries di tengah ketidakpastian tentang pertumbuhan global dan inflasi, saat imbal hasil obligasi di seluruh dunia terpangkas, kata para analis.

“Tingkat imbal hasil di AS bergeser naik selama sebulan, dan itu mungkin memicu minat beli, serta membuat treasuries terlihat seperti investasi yang lebih baik," kata Gennadiy Goldberg, ahli strategi senior suku bunga di TD Securities di New York.

Baca Juga: The Fed memberi sinyal kenaikan suku bunga pada tahun 2022 saat inflasi naik

Treasury berjangka 10 tahun yang merupakan patokan, memulai perdagangannya di Oktober dengan imbal hasil 1,4650%, dan naik hampir 10 basis poin hingga menutup bulan itu di posisi 1,5609%.

Jepang mempertahankan posisi sebagai pemilik treasuries non-AS terbesar, dengan nilai kepemilikan per Oktober sebesar US$ 1,320 triliun, yang merupakan rekor tertinggi, naik dari posisi di bulan sebelumnya, yaitu US$ 1,299 triliun.

Kepemilikan China atas treasuries juga meningkat menjadi US$ 1,065 triliun, dari US$ 1,047 triliun pada September.

Berdasarkan transaksi, orang asing menjual treasuries di bulan Oktober hingga US$ 43,5 miliar, yang merupakan arus keluar terbesar sejak Mei.

Tetapi Goldberg dari TD mengatakan ini tidak mencerminkan gambaran sebenarnya dalam hal kepemilikan asing atas treasuries karena ada bias terhadap transaksi yang tidak memperhitungkan kepemilikan tetap.

Baca Juga: Kemenkeu sebut porsi asing di SBN kini sudah turun jadi 20%

Data juga menunjukkan obligasi korporasi AS memiliki arus masuk untuk bulan ketiga berturut-turut dengan mencatatkan nilai US$ 11,995 miliar selama Oktober, naik dari US$ 1,09 miliar pada September.

Investor asing, sementara itu, menjual US$ 21,827 miliar ekuitas AS pada Oktober, setelah menjual US$ 10,951 miliar pada bulan sebelumnya.

Data juga menunjukkan bahwa penduduk AS mengurangi kepemilikan mereka atas sekuritas asing jangka panjang, dengan penjualan bersih sebesar US$ 29,2 miliar.

Secara keseluruhan, akuisisi asing bersih atas sekuritas jangka panjang dan jangka pendek AS, termasuk aliran perbankan, menunjukkan aliran masuk bersih sebesar US$ 143 miliar pada bulan Oktober, dari arus keluar sebesar US$ 27,3 miliar pada bulan September.

Bagikan

Berita Terbaru

Cek Kesehatan Korporasi Mendorong Kinerja DGNS Lebih Sehat
| Kamis, 27 November 2025 | 09:37 WIB

Cek Kesehatan Korporasi Mendorong Kinerja DGNS Lebih Sehat

Manajemen menargetkan pemulihan profitabilitas pada 2026 lewat efisiensi biaya, perluasan jaringan layanan, serta penguatan portofolio. 

Tambah Portofolio, PPRE Menggaet Kontrak Tambang Baru di Halmahera
| Kamis, 27 November 2025 | 09:33 WIB

Tambah Portofolio, PPRE Menggaet Kontrak Tambang Baru di Halmahera

Kontrak itu memperkuat langkah PPRE dalam menghadirkan operasional pertambangan yang efektif, aman, dan berkelanjutan. 

Proses Hukum, KPK Mencokok Dua Individu, Begini Penjelasan PTPP
| Kamis, 27 November 2025 | 09:24 WIB

Proses Hukum, KPK Mencokok Dua Individu, Begini Penjelasan PTPP

Perkembangan proses hukum ini tidak berdampak material terhadap kegiatan operasional maupun layanan bisnis PTPP.  

Rumor ANZ Jual PNBN ke Mu'min Ali Gunawan, Angkat Saham Panin Group
| Kamis, 27 November 2025 | 07:58 WIB

Rumor ANZ Jual PNBN ke Mu'min Ali Gunawan, Angkat Saham Panin Group

Semestinya kalau informasi tersebut benar, ANZ maupun Panin Financial berkewajiban melaporkan perubahan itu kepada publik dan otoritas.

Industri Ban Tertekan Kebijakan Trump, Pasar Domestik yang Suram Hingga Laba Tertekan
| Kamis, 27 November 2025 | 07:53 WIB

Industri Ban Tertekan Kebijakan Trump, Pasar Domestik yang Suram Hingga Laba Tertekan

Amerika Serikat (AS) merupakan pasar ekspor ban terbesar bagi Indonesia, dengan porsi mencapai 40%-45%.

Kasus Pajak
| Kamis, 27 November 2025 | 07:05 WIB

Kasus Pajak

Jadi pekerjaan rumah pemerintah untuk terus meningkatkan kepatuhan pajak masyarakat ditengah marak kasus korupsi pajak.

Mengukur Kerugian Akuisisi di Kasus ASDP
| Kamis, 27 November 2025 | 07:00 WIB

Mengukur Kerugian Akuisisi di Kasus ASDP

Kasus korupsi di ASDP yang melibatkan para mantan petinggi BUMN ini merupakan ujian integritas dan kualitas pengambilan keputusan.​

Harga Saham DNAR Lompat Kodok, Begini Kata Direktur OK Bank Soal Upaya Mengerek Modal
| Kamis, 27 November 2025 | 06:57 WIB

Harga Saham DNAR Lompat Kodok, Begini Kata Direktur OK Bank Soal Upaya Mengerek Modal

Lonjakan harga saham PT Bank Oke Indonesia Tbk (DNAR) seiring rencana OJK mengubah aturan permodalan bank umum.

Tekanan Jual Saham Mantan MSCI Mulai Mereda
| Kamis, 27 November 2025 | 06:57 WIB

Tekanan Jual Saham Mantan MSCI Mulai Mereda

Setelah aksi jual mulai reda, analis menilai terdapat peluang rebound di saham-saham yang keluar dari MSCI

HAIS Membidik Pendapatan Tumbuh 5%
| Kamis, 27 November 2025 | 06:54 WIB

HAIS Membidik Pendapatan Tumbuh 5%

Emiten jasa angkut pelayaran ini optimistis, permintaan dari pelanggan dan utilitas armada masih cenderung stabil.

INDEKS BERITA

Terpopuler