Kiat Penyedia Jasa Internet yang Mendulang Pelanggan Saat Pandemi
KONTAN.CO.ID - Morat-marit kondisi ekonomi setidaknya tercermin dari billboard atau baliho besar di lokasi strategis. Jika dulu papan iklan luar ruang itu diantre para pengiklan yang ingin mejeng, sejak pandemi ini mulai sepi.
Kondisi ini terlihat pada sejumlah baliho yang ada di jalanan Ibukota Jakarta yang banyak kosong ditinggalkan pengiklan. Namun itu tak semua. Beberapa baliho yang lama kosong itu belakangan ditempati oleh iklan jaringan internet atau dikenal sebagai internet service provider (ISP).
