Kinerja Emiten Sektor Otomotif dan Suku Cadang Masih Belum Ngegas
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja industri otomotif nasional yang lesu sepanjang tahun 2025 lalu, kemungkinan akan berlanjut pada tahun ini. Tantangan tersebut turut membayangi prospek kinerja emiten sektor otomotif dan suku cadang.
Dengan tren penjualan bulanan yang cenderung melandai, target penjualan mobil sebanyak 850.000 unit pada tahun 2025 akan sulit terwujud. Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) mencatat, penjualan mobil hingga November 2025, baru mencapai 710.084 unit. Turun 9,6% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.
