KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Penyelenggaran Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan bakal menerima limpahan klaim dari kasus Covid-19. Hingga saat ini, Kementerian Kesehatan masih mengkaji aturan baru terkait teknis klaim terkait pelayanan pasien Covid-19.
Kepala Humas BPJS Kesehatan, M Iqbal Anas Ma'ruf pun menyatakan, BPJS Kesehatan siap menjalankan keputusan pemerintah tersebut. Pihaknya percaya, pemerintah secara komprehensif memperhatikan kondisi keuangan BPJS Kesehatan.
