Kontrak Diperpanjang, Indonesia Dapat Gratis 10% Tambahan Saham Freeport
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menyatakan divestasi atau pelepasan tambahan 10% saham PT Freeport Indonesia dari Freeport-McMoran ke pemerintah dilakukan tanpa membayar alias gratis. Jika tak ada aral melintang, maka Pemerintah Indonesia akan mengempit saham 61% di Freeport Indonesia.
Namun, penambahan saham menjadi 61% ini dianggap tidak akan berpengaruh signifikan terutama pada arah penentuan kebijakan Freeport ke depan. Penyebabnya, pemegang saham kendali masih dipegang oleh McMoran.
