Makin Banyak Scan Saat Makin Ramai Merchant
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pembayaran menggunakan QRIS semakin semarak di Tanah Air. Maklum, pembayaran yang satu ini memang sangat praktis. Tanpa repot-repot bawa dompet, QRIS membuat orang-orang bisa dengan mudah berbelanja di berbagai merchant.
Transaksi QRIS pun semakin membludak. Selain praktis, penggunaan QRIS kian semarak lantaran semakin banyaknya merchant yang bisa melayani transaksi QRIS, terutama para UMKM.
