Menadah Dividen Emiten Grup Astra
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten-emiten Grup Astra bersiap menebar dividen untuk para pemegang sahamnya. Beberapa anak usaha PT Astra International Tbk (ASII) lebih dulu mengumumkan rencana pembagian dividen ini.
PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI), misalnya, akan membagikan dividen final sebesar Rp 354,1 miliar atau Rp 184 per saham. Sedang PT Astra Graphia Tbk (ASGR) menetapkan dividen sebesar Rp 93 miliar atau 45% dari laba bersih tahun buku 2024. Nilai dividen final yang akan dibagikan dalam waktu dekat yakni Rp 50 per saham.
