Mencermati Arah Suku Bunga Bank Sentral
KONTAN.CO.ID-JAKARTA. Sejumlah ekonom memproyeksikan The Fed berpotensi menaikkan suku bunga sebagai respons dari kebijakan tarif Trump yang dikenakan kepada 180 negara. Jika hal ini terjadi, kemungkinan dapat mempengaruhi kebijakan Bank Indonesia (BI) dalam menetapkan suku bunga acuan alias BI rate.
Trump sendiri telah menahan sementara pemberlakuan tarif tersebut selama 90 hari berkat negosiasi dari 75 negara mitra dagangnya. Penundaan tarif tersebut juga berlaku untuk Indonesia.
