Menjelang Keputusan OPEC+, Harga Minyak Melonjak
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak mentah dunia menuju US$ 80 per barel. Harga minyak jenis West Texas Intermediate (WTI) melewati US$ 79 per barel pada penutupan perdagangan Jumat (1/3), mendekati level tertinggi dalam hampir empat bulan.
Salah satu pendorongnya adalah ketegangan geopolitik Timur Tengah yang semakin panas serta menjelang pertemuan Organisasi Produsen Minyak (OPEC)+.
