Merger Tak Ganggu Nasib Karyawan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pertamina (Persero) sedang melakukan restrukturisasi besar-besaran dengan melebur tiga subholding utama. Rencana ini mencakup penggabungan Pertamina Patra Niaga (PPN) dengan Kilang Pertamina Internasional (KPI), disusul pemisahan sebagian entitas melalui spin-off ke Pertamina International Shipping (PIS).
Jumlah posisi di jajaran board of directors (BOD) mencapai 12 orang, terdiri dari satu direktur utama dan 11 direksi yang akan mengelola operasional subholding baru. Struktur direksi yang cukup mekar ini juga diikuti dengan penempatan sejumlah posisi di level manajemen bawah.
