Metropolitan Land Bidik Pertumbuhan Dua Digit

Sabtu, 18 Mei 2019 | 08:18 WIB
Metropolitan Land Bidik Pertumbuhan Dua Digit
[]
Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Yuwono Triatmodjo

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Selepas Pemilihan Umum (Pemilu) 2019, PT Metropolitan Land Tbk (Metland) ingin menggenjot pertumbuhan kinerja. Manajemen Metropolitan Land membidik marketing sales tahun ini mencapai Rp 2,2 triliun, lebih tinggi dibandingkan target sebelumnya Rp 2 triliun.

Emiten berkode saham MTLA di Bursa Efek Indonesia (BEI) ini memprediksikan pendapatan terbesarnya masih akan berasal dari proyek existing dan proyek joint operation dengan Keppel Land, yakni Perumahan Riviera Puri.

Selain itu, pada tahun ini Metropolitan Land juga akan melanjutkan pemasaran proyek Metland Cyber City dan Royal Venya Ubud. Mereka juga akan menyelesaikan proyek Apartemen Kaliana yang pada kuartal keempat nanti mulai serah terima.

Untuk memuluskan agenda bisnis tersebut, manajemen MTLA mengalokasikan dana belanja modal atau capital expenditure (capex) sebesar Rp 700 miliar pada tahun ini. Perusahaan ini akan menggunakan Rp 500 miliar untuk menyelesaikan proyek existing, dan Rp 200 miliar untuk mendukung akuisisi lahan.

Hingga kuartal pertama tahun ini, Metropolitan Land telah menggunakan dana belanja modal sebesar Rp 115 miliar. Penyerapan dana belanja modal tersebut akan semakin besar mengikuti progres penyelesaian proyek. Misalnya, proyek Royal Venya Ubud di tahap pertama yang meliputi 23 vila dan satu hotel saja akan menyerap investasi sebesar Rp 120 miliar.

Manajemen Metropolitan Land optimistis pada tahun ini bisa mencatatkan pertumbuhan kinerja yang cukup baik ketimbang tahun lalu.

"Kalau dari sisi pendapatan, pada tahun ini akan tumbuh tinggi sekali, double digit. Sedangkan laba kami tidak setinggi itu, tetapi naik high single digit," ujar Olivia Surodjo, Direktur dan Sekretaris Perusahaan MTLA, kepada KONTAN, kemarin.

Selain ketiga proyek yang tengah dituntaskan, MTLA masih memiliki proyek penjualan untuk Metland Menteng, Metland Puri, Metland Transyogi, Metland Cileungsi, Metland Tambun, Metland Cibitung, M Gold Tower Apartement, dan Kaliana Apartment.

Kendati kinerjanya pada kuartal pertama menurun, Metropolitan Land optimistis kinerja keuangannya untuk sepanjang tahun 2019 akan tumbuh lebih baik.

Pada kuartal pertama tahun ini, MTLA hanya mencatatkan pendapatan sebesar Rp 257,66 miliar. Jumlah tersebut lebih rendah 23,71% dibandingkan pendapatan di kuartal pertama tahun lalu Rp 318,76 miliar. Olivia menjelaskan, penurunan terjadi karena penjualan plot land di kuartal pertama tahun lalu memang tinggi.

"Kalau kuartal pertama tahun ini kami tidak ada penjualan plot, makanya turun. Akan tetapi dibandingkan kuartal I-2017, kenaikannya masih lumayan," lanjut Olivia.

Dia memproyeksikan pendapatan pada semester kedua tahun ini akan meningkat cukup signifikan. Salah satu pemicunya adalah kontribusi pendapatan yang diperoleh dari proyek Riviera mulai dibukukan pada semester kedua nanti.

"Kami pasti akan catch up target karena ada marketing sales yang tahun sebelumnya, terutama proyek kerjasama kami Riviera yang baru akan ada pembukuan di semester kedua. Jadi revenue kami akan melompat tinggi," ungkap Olivia.

Oleh karena itu, dengan kinerja yang lebih baik, manajemen Metropolitan Land mengharapkan imbal hasil kepada para pemegang saham juga akan lebih besar.

Metropolitan Land membagikan dividen tahun buku 2018 sebesar Rp 9,4 per saham. Ini lebih tinggi ketimbang tahun sebelumnya yang sebesar Rp 8,8 per saham. Pada tahun depan, manajemen Metropolitan Land menargetkan jumlah dividen akan lebih besar lagi.

"Laba bersih pada tahun ini pasti meningkat, sehingga dividen tahun depan pasti akan naik juga. Mengenai persentase kenaikannya, kami belum bisa mengemukakannya sekarang," kata Olivia.

Bagikan

Berita Terbaru

Garuda Indonesia (GIAA) Disuntik Modal Rp 23,67 Triliun
| Jumat, 14 November 2025 | 07:35 WIB

Garuda Indonesia (GIAA) Disuntik Modal Rp 23,67 Triliun

Langkah strategis ini merupakan bagian dari rangkaian upaya penyehatan dan transformasi kinerja keuangan Garuda Indonesia Group.

IPO Sektor Keuangan Bisa Bawa Sentimen Positif
| Jumat, 14 November 2025 | 07:25 WIB

IPO Sektor Keuangan Bisa Bawa Sentimen Positif

Rencana sejumlah perusahaan sektor keuangan menggelar initial public offering (IPO) bisa membawa angin segar bagi saham sektor keuangan​

 Pasar Keuangan Tak Dalam, Penyebab Duit Orang Tajir Parkir di Luar Negeri
| Jumat, 14 November 2025 | 07:21 WIB

Pasar Keuangan Tak Dalam, Penyebab Duit Orang Tajir Parkir di Luar Negeri

Fenomena warga kaya Indonesia menempatkan dananya di luar negeri tinggi. Kondisi ini pula yang mendorong Himbara mengerek bunga deposito ​USD

Pemerintah Bidik Mobil Nasional Berproduksi 2027
| Jumat, 14 November 2025 | 07:20 WIB

Pemerintah Bidik Mobil Nasional Berproduksi 2027

Kemenperin telah menggelar pertemuan dengan Pindad untuk membahas secara komprehensif mengenai eksekusi program mobil nasional.

Uji Jalan Program B50 Dimulai Bulan Depan
| Jumat, 14 November 2025 | 07:00 WIB

Uji Jalan Program B50 Dimulai Bulan Depan

Rencananya uji jalan program B50 ini akan dimulai pada 3 Desember 2025 secara serentak di enam sektor industri.

Daya Beli Masyarakat Masih Lesu, MIDI Memangkas Target Ekspansi Gerai
| Jumat, 14 November 2025 | 06:57 WIB

Daya Beli Masyarakat Masih Lesu, MIDI Memangkas Target Ekspansi Gerai

MIDI melakukan revisi seiring masih lemahnya daya beli masyarakat di Tanah Air, khususnya di wilayah Jawa.

Lagi, Indikasi Ekonomi Tidak Baik-Baik Saja, Kinerja Emiten Kawasan Industri Layu
| Jumat, 14 November 2025 | 06:48 WIB

Lagi, Indikasi Ekonomi Tidak Baik-Baik Saja, Kinerja Emiten Kawasan Industri Layu

Lemahnya kinerja emiten kawasan industri hingga akhir kuartal III-2025 lantaran loyonya penanaman modal asing (PMA) sembilan bulan tahun ini.

IHSG Masih Rawan Koreksi di Akhir Pekan Ini
| Jumat, 14 November 2025 | 06:44 WIB

IHSG Masih Rawan Koreksi di Akhir Pekan Ini

IHSG masih rawan melanjutkan koreksi pada perdagangan Jumat (14/11), dengan support 8.353 dan resistance 8.384

Deretan Emiten Growth Stock Merajai Bursa
| Jumat, 14 November 2025 | 06:39 WIB

Deretan Emiten Growth Stock Merajai Bursa

Sejumlah saham dengan historis fundamental solid tergusur dari liga market cap terbesar di Bursa Efek Indonesia 

Emiten Bersiap Tarik Pinjaman Bank di Tahun 2026, Ikhtiar Agar Bisnis Berbiak
| Jumat, 14 November 2025 | 06:36 WIB

Emiten Bersiap Tarik Pinjaman Bank di Tahun 2026, Ikhtiar Agar Bisnis Berbiak

Jika dana pinjaman bank dimanfaatkan dengan baik, bisa mempertebal margin perusahaan, sehingga laba per saham ikut naik.

INDEKS BERITA

Terpopuler