November 2024, Laba Bank Digital Bergerak Positif
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perbankan digital menunjukkan pertumbuhan laba bersih beragam hingga November 2024. Bankir menyebut, bank digital masih berkutat menghadapi masalah likuiditas yang menghambat kinerja sepanjang tahun lalu.
PT Allo Bank Indonesia Tbk misalnya mencatatkan pertumbuhan kredit sebesar 1,4% secara tahunan jadi Rp 7,52 triliun per November 2024. Di saat yang sama, emiten berkode saham BBHI ini mengalami penurunan laba bersih sebesar 10,28% secara tahunan jadi Rp 368,34 miliar.
