Pahlawan Merah Putih

Sabtu, 07 Agustus 2021 | 09:05 WIB
Pahlawan Merah Putih
[]
Reporter: Harian Kontan | Editor: Markus Sumartomjon

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Greysia Polii/Apriyani Rahayu mengukir sejarah baru. Pasangan ganda putri ini menjadi pahlawan bagi Indonesia saat menyumbangkan medali emas di cabang olahraga bulu tangkis Olimpiade Tokyo. Bendera Merah Putih berkibar dan lagu Indonesia Raya berkumandang saat prosesi penyerahan medali emas.

Sumbangsih medali emas Greysia/Apriyani sekaligus menjadi kado terindah di Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia pada 17 Agustus nanti.

Medali emas yang disumbangkan Greysia/Apriyani adalah sejarah baru bagi ganda putri Indonesia sejak bulu tangkis pertama kali dipertandingkan dalam ajang Olimpiade 1992 di Barcelona, Spanyol.

Aksi heroik dan pencapaian Greysia/Apriyani bukan terjadi dalam tempo semalam. Pasangan ganda putri asal Sulawesi Utara dan Sulawesi Tenggara itu bukanlah atlet karbitan. Mereka sudah memulainya sejak belia.

Ada mimpi, tekad, keringat, dan pengorbanan yang menemani perjalanan Greysia/Apriyani hingga akhirnya tampil di podium juara.Sederhananya, persiapan matang dan pembinaan yang terukur adalah kunci sukses Greysia/Apriyani dan para atlet bulu tangkis Indonesia lainnya dalam mengharumkan nama bangsa di dunia internasional.

Cabang olahraga bulu tangkis memang terus mempertahankan tradisi emas di ajang Olimpiade sejak Barcelona (1992) hingga Tokyo (2020).

Di momentum bulan kemerdekaan ini, sejatinya seluruh rakyat Indonesia bisa menjadi "pahlawan" yang berjuang membela bangsa selayaknya Greysia/Apriyani.

Ya, di masa wabah Covid-19 ini, para tenaga kesehatan yang berada di garis terdepan penanganan pandemi sangat layak disebut sebagai pahlawan bangsa. Hingga kini, sudah lebih dari 1.000 tenaga medis meninggal akibat Covid-19. Belum lagi tingkat kematian secara total akibat Covid-19 di Indonesia yang sudah menembus 104.256 orang.

Di tengah upaya pemerintah yang belum maksimal menanggulangi wabah Covid-19, kita bisa berandil untuk menghentikan eskalasi kasus Covid-19. Aksi heroik kita tak perlu muluk-muluk, misalnya dari hal yang paling sederhana namun memiliki impak besar, yakni menerapkan protokol kesehatan 5M.

Terpenting, pemerintah harus memastikan penanggulangan Covid-19 berjalan maksimal tanpa mengorbankan rakyat. Ingatlah selalu ungkapan: salus populi suprema lex esto, keselamatan rakyat adalah hukum tertinggi bagi suatu negara. 

Bagikan

Berita Terbaru

Astra Graphia (ASGR) Cetak Pertumbuhan Dua Digit
| Selasa, 18 November 2025 | 10:05 WIB

Astra Graphia (ASGR) Cetak Pertumbuhan Dua Digit

Dalam menjaga kelangsungan bisnis jangka panjang, perusahaan berfokus dalam penguatan fundamental bisnis yang disertai pemberian ruang eksplorasi

Indonesia Bisa Kecipratan Investasi dari Australia
| Selasa, 18 November 2025 | 09:50 WIB

Indonesia Bisa Kecipratan Investasi dari Australia

Hubungan dagang Indonesia–Australia selama ini didominasi oleh ekspor daging, gandum serta arus pelajar Indonesia ke Australia.

Hanya 4 Hari Saham CSIS Terbang Hampir 100%, Aksi Korporasi Anak Usaha Jadi Katalis
| Selasa, 18 November 2025 | 08:49 WIB

Hanya 4 Hari Saham CSIS Terbang Hampir 100%, Aksi Korporasi Anak Usaha Jadi Katalis

Secara teknikal, saham PT Cahayasakti Investindo Sukses Tbk (CSIS) masih berpotensi melanjutkan penguatan. 

Bisnis UMKM Belum Bisa Terangkat
| Selasa, 18 November 2025 | 08:15 WIB

Bisnis UMKM Belum Bisa Terangkat

Hal ini dipengaruhi oleh normalisasi daya beli masyarakat yang masih lesu, permintaan pasca Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) dan libur sekolah

Sejumlah Emiten Akan Private Placement, Simak Prospek Sahamnya
| Selasa, 18 November 2025 | 08:11 WIB

Sejumlah Emiten Akan Private Placement, Simak Prospek Sahamnya

Salah satu yang terbesar ialah PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA). Emiten pelat merah ini berencana menggelar private placement Rp 23,67 triliun

Mitra Keluarga (MIKA) Terus Merawat Pertumbuhan Bisnis
| Selasa, 18 November 2025 | 08:00 WIB

Mitra Keluarga (MIKA) Terus Merawat Pertumbuhan Bisnis

Pertumbuhan kinerja didukung peningkatan volume pasien swasta serta permintaan layanan medis berintensitas lebih tinggi di sejumlah rumah sakit.

Summarecon Agung (SMRA) Menyuntik Modal ke Anak Usaha Sebesar Rp 231,83 Miliar
| Selasa, 18 November 2025 | 07:46 WIB

Summarecon Agung (SMRA) Menyuntik Modal ke Anak Usaha Sebesar Rp 231,83 Miliar

SMRA melakukan transaksi afiliasi berupa penambahan modal oleh perusahaan terkendali perseroan itu pada perusahaan terkendali lain.

Integrasi Merger Berlanjut, Laba EXCL Bisa Membaik di 2026
| Selasa, 18 November 2025 | 07:33 WIB

Integrasi Merger Berlanjut, Laba EXCL Bisa Membaik di 2026

EXCL berhasil meraup pendapatan sebesar Rp 30,54 triliun. Nilai ini melonjak 20,44% secara tahunan atau year on year (yoy) dari Rp 25,36 triliun.​

Penurunan BI Rate Tak Mampu Dongkrak Kredit Multiguna
| Selasa, 18 November 2025 | 07:11 WIB

Penurunan BI Rate Tak Mampu Dongkrak Kredit Multiguna

Pemangkasan suku bunga acuan BI hingga  1,25% sepanjang tahun ini ke level 4,75% tak mampu mendongkrak kredit multiguna

ICBP Diproyeksi Sulit Penuhi Target Pertumbuhan Penjualan
| Selasa, 18 November 2025 | 07:10 WIB

ICBP Diproyeksi Sulit Penuhi Target Pertumbuhan Penjualan

Pertumbuhan penjualan ICBP pada 2025 kemungkinan tidak mencapai target yang di tetapkan perusahaan, sekitar 7%-9%.

INDEKS BERITA

Terpopuler