Pandemi Corona (Covid-19), Mendorong Transaksi Gadai Emas
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Selama pandemi corona (Covid-19), gadai emas menjadi andalan masyarakat. Kecenderungan ini terlihat dari rekaman data transaksi di perusahaan gadai dan bank syariah yang menawarkan layanan gadai emas.
Deputi Direktur Pengawasan Lembaga Keuangan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) M. Wukir Rohmadi membenarkan kecenderungan peningkatan dalam gadai emas. Selain karena kebutuhan masyarakat, meningkatnya harga emas di dunia adalah alasan lain fenomena ini terjadi.
