Pejabat Bank DBS Diperiksa Kejagung Terkait Dugaan Korupsi PT Surveyor Indonesia
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kejaksaan Agung (Kejagung) mengendus praktik dugaan korupsi pada PT Surveyor Indonesia terkait Skema Kredit Ekspor Berbasis Perdagangan (SKEBP) rajungan. Dalam rangka penyidikan, Selasa (21/2) Kejagung memeriksa dua orang saksi untuk dimintai keterangan.
Kedua orang saksi itu terdiri dari pihak berinisial DVJ eks Sekretaris Direktur Operasi PT Surveyor Indonesia periode 2013-2018 dan YI (Yosea Iskandar) selaku Kepala Legal dan Corporate Secretary PT Bank DBS Indonesia.
