Pemerintah Jepang Tambah Anggaran Paket Ekonomi ¥ 13,2 Triliun
KONTAN.CO.ID -TOKYO. Kabinet Jepang menyetujui anggaran tambahan sebesar ¥ 13,2 triliun, setara Rp 1,37 kuadriliun. Mengutip laporan Bloomberg, Jumat (10/11), anggaran tambahan ini untuk mendukung paket ekonomi terbaru Perdana Menteri Fumio Kishida.
Untuk mendanai paket tambahan ini, pemerintah Jepang akan menerbitkan obligasi dengan nilai ¥ 8,9 triliun. Pemerintah juga akan menutupi sebagian biaya anggaran tambahan dengan surplus dari tahun sebelumnya dan sejumlah pendapatan pajak.
