Pemerintah Mulai Tawarkan Sukuk Tabungan Seri ST011, Begini Kata Analis
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah menawarkan Sukuk Tabungan Seri ST011T2 (tenor 2 tahun) dan Green Sukuk Ritel – Sukuk Tabungan Seri ST011T4 (tenor 4 tahun) mulai 6 November hingga 6 Desember 2023.
ST011T2 ditawarkan dengan imbalan sebesar 6,3% per tahun. Sementara ST011T4 berkupon 6,50% per tahun. Kupon bersifat mengambang dengan kupon minimal alias floating with floor dengan tingkat imbalan acuan BI 7-Day Reverse Repo Rate.
