Pendapatan dan Laba Bersih Erajaya Melejit, Saham ERAA Boleh Buy on Weakness
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Erajaya Swasembada Tbk (ERAA) membukukan kinerja memuaskan di 2020. Emiten ritel gawai dan aksesoris ponsel ini berhasil mencetak pertumbuhan penjualan maupun laba bersih.
Mengutip laporan keuangan 2020, pemilik gerai Erafone dan Ibox ini mengantongi pertumbuhan pendapatan hingga 3,55% secara year on year (yoy) jadi Rp 34,11 triliun dari Rp 32,94 triliun di 2019.
