Pengguna Kartu Kredit Non Bank Terus Meningkat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bisnis kartu kredit dari industri keuangan non bank masih tumbuh subur. Dengan ceruk pasar yang dinilai masih besar, jumlah pengguna maupun transaksi kartu kredit pun diyakini masih akan tumbuh signifikan.
Platform invoicing dan pembayaran digital, Paper.id misalnya mencetak tren positif dalam bisnis kartu kredit yang dijalankan. Termasuk kartu kredit Papercard yang menyasar segmen korporasi.
