Penyaluran Kredit Akhir Tahun Melesat Tajam
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Keraguan banyak pihak target pertumbuhan kredit perbankan sebesar 8%-11% yang dipatok regulator sepanjang 2025 lalu bisa dicapai terpatahkan. Bank Indonesia (BI) melaporkan, penyaluran kredit tahun lalu tumbuh 9,16% secara tahunan.
Namun, realisasi pertumbuhan ini menarik dicermati. Kucuran kredit perbankan pada Desember tampak sangat deras, yang membuat pertumbuhan kredit langsung melonjak. Padahal lajunya sejak Juni konsisten bertengger naik turun di bawah 8%.
