Perbankan Optimistis Permintaan Kredit Meningkat Jelang Akhir Tahun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pertumbuhan kredit perbankan memasuki kuartal IV-2025 semakin melambat dan menjauh dari target pertumbuhan yang ditetapkan regulator. Namun, perbankan tetap optimistis laju pertumbuhan akan membaik menjelang akhir tahun.
Optimisme itu tecermin dari hasil survei perbankan yang dilakukan Bank Indonesia (BI). Hasilnya, perbankan memperkirakan penyaluran kredit baru di kuartal IV akan meningkat ditandai dengan nilai saldo bersih tertimbang (SBT) mencapai 96,40%, naik SBT pada survei kuartal III sebesar 82,33%.
