Performa CVC Capital Partners di BEI, Untung Besar dari Saham GOOD dan Divestasi LINK
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. CVC Capital Partners tampaknya masih melihat pasar saham Indonesia sebagai lahan potensial untuk membenamkan investasi.
Bersama Grup Lippo, firma private equity global itu memang baru saja mendivestasi seluruh investasinya di PT Link Net Tbk (LINK) kepada PT XL Axiata Tbk (EXCL) dan induknya, Axiata Investments (Indonesia) Sdn Bhd.
