Permintaan Tinggi, Pasar Minyak Sawit Kian Licin
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja industri sawit nasional diproyeksikan mengalami pertumbuhan pada 2024. Hal ini seiring tingginya permintaan minyak kelapa sawit atau crude palm oil (CPO) di pasar domestik, dan ekspektasi kenaikan harga komoditas tersebut di pasar.
Asal tahu saja, sebagian besar emiten produsen sawit di Bursa Efek Indonesia (BEI) telah merilis laporan keuangan kuartal I-2024. Terlihat bahwa sebagian emiten sawit meraih kinerja keuangan yang bervariasi, baik dari sisi pendapatan maupun laba bersih.
