PGN Menyebar Jaringan Gas di IKN
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Subholding Gas Pertamina, PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) atau PGN mendukung penyediaan energi bersih di Ibu Kota Nusantara (IKN) lewat pengembangan program jaringan gas (jargas) rumah tangga.
Untuk mendukung upaya ini, PGN akan berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk ikut terlibat dalam pembangunan infrastruktur gas bumi di kawasan tersebut.
