Porsi Realisasi Investasi di Luar Jawa Tembus 51,7%
KONTAN.CO.ID-JAKARTA. Realisasi investasi Indonesia sepanjang Januari-September 2021 terbesar mengalir ke wilayah luar Jawa. Nilainya mencapai Rp 340,7 triliun.
Angka tersebut setara dengan 51,7% dari total realisasi investasi dalam sembilan bulan di tahun ini yakni Rp 659,4 triliun. Sementara, realisasi investasi di Pulau Jawa sebesar Rp 318,7 triliun, atau setara 48,3% dari keseluruhan investasi yang masuk ke Indonesia.
