Premi Asuransi Umum Masih Mendaki Walau Tersandung Daya Beli
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kondisi ekonomi memang masih dibelit pelemahan daya beli hingga kuartal III-2025, Namun sejumlah perusahaan asuransi umum masih mampu berkelit, dengan mengemas pertumbuhan premi sebesar dua digit.
Ambil contoh PT Great Eastern General Insurance Indonesia (GEGI) yang mencetak pertumbuhan premi sebesar 13,5% secara tahunan menjadi Rp 729 miliar hingga September 2025. Marketing Director GEGI, Linggawati Tok menyebut pertumbuhan ini ditopang premi dari lini asuransi properti yang meningkat 22%.
