Proyek Jalan Tol di Era Presiden Jokowi Paling Panjang dalam Sejarah Indonesia
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Demi mengerek pertumbuhan dan pemerataan ekonomi, pemerintah membangun infrastruktur, mulai dari pelabuhan, bandara, jalan dan jembatan, termasuk jalan bebas hambatan alias jalan tol.
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mencatat, hingga akhir tahun 2023 total panjang jalan tol yang telah beroperasi di Indonesia mencapai 2.816 kilometer (km).
