Ramai Hajatan IPO, Investor Masih Selektif dan Hati-Hati
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah emiten baru akan mencatatkan saham perdananya di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada pekan ini dan pekan depan. Saat ini, ada lima perusahan yang sudah menuntaskan bookbuilding dan telah menetapkan harga saham initial public offering (IPO).
Sebagian besar dari perusahaan ini menetapkan harga IPO di batas bawah dari rentang harga yang ditawarkan saat bookbuilding. Hanya PT Barito Barito Renewables Energy Tbk yang menetapkan harga IPO di batas atas.
