Saat yang Lain Sibuk, Mereka Menyelami Hobi Anime Sampai ke Jepang
Bel istirahat berbunyi. Elra Anaya Eltsaury, siswi kelas 1 SMP Tara Salvia, Tangerang bergegas menuju kantin sambil membawa bekal dan buku gambarnya. Ia singgah di kantin sambil menyantap roti lapis buatan sang ibu. Elra kemudian menggoreskan alat gambarnya hingga membentuk anime karakter Horimiya, karakter animasi seri anime romansa Jepang yang diadaptasi dari manga web shonen karya Hiroki Adachi.
Berbeda dengan teman-temannya yang gemar mengobrol, bersolek atau berolahraga di sela istirahat, Elra menyenangi gambar anime atau ke perpustakaan baca komik. Bagi siswi berusia 12 tahun itu, kesukaannya pada segala aspek anime tidak sekedar hiburan mengisi waktu luang semata.
