Saham Barang Konsumsi Terpukul Daya Beli
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Indeks saham consumer non-cyclicals atau barang konsumsi mencatat kinerja paling buruk di sepanjang tahun berjalan 2025 atau year to date (ytd).
Pada akhir perdagangan Rabu (10/9), indeks barang konsumsi ada di level 716,53, menguat 0,26% dibanding hari sebelumnya. Tapi, jika diakumulasi sejak awal tahun ini, indeks saham barang konsumsi sudah tergerus 1,78% (ytd).
