Saham Batubara Kompak Naik Seiring Prospek yang Terjaga, Pilihannya ADRO, ITMG & PTBA
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Saham-saham pertambangan batubara kompak mencatatkan kenaikan harga akhir-akhir ini. Kenaikan signifikan mulai terlihat sejak awal Juli tahun 2024.
Lonjakan harga saham emiten pertambangan batubara, ini sejalan dengan kenaikan harga komoditas. Ke depan, meski harga relatif stabil, kinerja emiten diprediksi akan relatif terjaga.
